Sabtu, 20 Oktober 2012

Eloknya Objek Wisata Pantai Kuta

Eloknya Objek Wisata Pantai Kuta


Bali adalah surganya pantai salah satu pantai yang indah yang wajib dikunjungi saat berada di bali adalah pantai kuta, pantai ini merupakan sebuah obyek wisata yang berlokasi di sebelah selatan Denpasar, ibu kota Bali, Indonesia. 

Kuta terletak di Kabupaten Badung. Daerah ini merupakan sebuah tujuan wisata turis mancanegara, dan sudah menjadi objek wisata andalan Pulau Bali sejak awal 70-an. Pantai Kuta sering pula disebut sebagai pantai matahari terbenam (sunset beach) sebagai lawan dari pantai Sanur. 

Pantai Kuta yang lebar, berpasir putih bersih merupakan daya tarik tersendiri bagi wisatawan, sehingga ada ucapan, Datang ke Bali tanpa mengunjungi Kuta belumlah lengkap.

Di kala senja di saat Surya mulai terbenam, Kuta menyajikan pemandangan yg sangat indah dan romantis. Sambil menikmati hembusan udara sejuk menyegarkan, Kuta sering dipakai tempat berolah raga sore yang mengasyikkan. Pada tahun 1930, Kokes mempromosikan Bali sekaligus Kuta, serta memberikan inspirasi pembangunan Hotel berarsitektur Kotij (cottage).

Saat ini Kuta sudah mampu menjadi pusat pariwisata Bali, karena telah dapat menyediakan fasilitas lengkap sesuai kebutuhan wisatawan seperti berbagai hotel dan penginapan, pusat-pusat perbelanjaan, tempat rekreasi, kehidupan malam begitu semarak, sarana dan fasilitas olahraga seperti Bungy jumping, water boom dan lain sebagainya.Wisata Indonesia Surga Dunia 

DOWNLOAD KOLEKSI FILM KAMI