Selasa, 13 November 2012

Info Daftar Hotel Daerah Anyer Termurah

Info Daftar Hotel Daerah Anyer Termurah


Anda butuh hotel yang murah ketika berwisata ke Anyer? Menemukan hotel di Anyer yang murah memang sangat sulit. Sebab Pantai Anyer memang terkenal dengan harga hotel, kamar, juga villanya yang terbilang mahal. Namun itu semua tidak menutup kemungkinan buat mencari hotel di Anyer yang murah. Sebab disini admin akan memberikan kalian infonya supaya para pelancong tidak kesulitan untuk mencari hotel di kawasan Pantai Anyer. Hotel-hotel di Anyer sangatlah banyak, dan semua hotel terletak di tepi pantai. Hanya beberapa hotel yang terletak bersebrangan dengan jalan.

Bukan hanya hotel-hotel saja yang banyak terdapat di kawasan Pantai Anyer. Namun cottage, kondominium, villa bahkan kamar untuk disewakan pun banyak terdapat di sepanjang jalan. Oleh sebab itu kita mesti pintar-pintar memilih hotel di Anyer yang murah agar tidak tertipu nantinya.

Pantai Anyer memang merupakan tempat wisata yang indah. Dimana perpaduan pasir putih serta deburan ombak menjadi kekhasan pantai ini. Hotel yang berjejer di pinggir pantai menjadikan pantai Anyer makin terlihat mewah. Menginap di salah satu hotel bersama keluarga atau berbulan madu pasti akan membuat setiap pasangan tidak akan melupakan moment yang romantis seperti di Pantai Anyer ini.

Sudah banyak para pasangan yang mengambil paket bulan madu di Pantai Anyer, bahkan beberapa menelusuri juga tempat wisata seperti Ujung Kulon, Pantai Tanjung Lesung, dan beberapa tempat wisata lainnya. Jadi tidaklah salah menjadikan Anyer sebagai Objek Wisata.

* INFO DAFTAR HOTEL DAERA ANYER TERMURAH

A. Resort Prima Anyer
Duduk di tepi kolam renang  yang berhadapan langsung dengan pantai pasti mengasyikan. Apalagi sambil menikamti segelas minuman segar dan beberapa makanan ringan. Ini adalah salah satu hotel di Anyer yang murah. Fasilitasnya tidak kalah dengan hotel lainnya.

B. Patra Anyer Beach Resort
Untuk para wisatawan yang ingin berkunjung ke pantai anyer dan langsung menuju anak gunung krakatau. Patra Anyer beach resort bisa menjadikan pilihan yang tepat. Hotel ini memiliki kamar yang bagus serta fasilitas yang lengkap. Dan disediakan juga paket wisata anak gunung karakatau. Maka ini adalah salah satu hotel di Anyer yang sesuai dengan budget para wisatawan.

C. Mutiara Carita Cottage
Lingkungan yang asri serta kamar yang nyaman menjadi andalan cottage yang satu ini. Cobalah untuk sesekali menginap hotel di Anyer yang murah ini. Dan kalian akan tahu berapa budget yang kalian keluarkan untuk sebuah hotel dengan fasilitas yang bisa dikatakan wah..

untuk harga dari masing-masing hotel di Anyer ini dapat langsung menuju situs masing-masing dari hotel yang telah disebutkan. Harga hotel tidak dicantumkan dalam tulisan kali ini dikarenakan harga yang selalu berubah-ubah sesuai musim liburan. Namun berdasarkan pengalaman admin, ini adalah beberapa hotel di Anyer yang murah

Itulah beberapa daftar hotel yang dapat Anda coba saat berlibur di Pantai Anyer. Selain murah, fasilitasnya pun tidak kalah dengan hotel-hotel lainnya. Tidak ada salahnya mencoba hotel di Anyer yang murah ini.

DOWNLOAD KOLEKSI FILM KAMI